*sambil ngerjain buku tugas*
*buka laptop, browsing tugas*
*ah, gua mau onlen bentar*
*keterusan*
*ngetik postingan ah~*
Ditengah banyaknya tugas ospek dan urusan dosen PA (pembimbing akademik) *gua kasih keterangan biar gak salah paham* baru-baru ini gua kelar nonton Higurashi no Naku Koro ni Kaku: Outbreak. Sejak kapan gua yang penakut jadi suka banget Higurashi? Hmm..
Gua masih inget, awal tau Higurashi itu pas gua SMA gua gugling Happy Tree Friends, kenapa gua pake browsing gituan ya? Intinya di forum ada orang yang bilang 'Happy Tree Friends mending masih bisa ketawa-tawa. Coba tonton Higurashi tuh'. Gua penasaran langsung gugling Higurashi. Yang gua dapet Higurashi adalah anime adaptasi dari visual novel yang ditulis oleh Ryukishi07, tokoh utamanya Keiichi Maebara, Rena Ryuugu, Mion Sonozaki, Rika Furude, Satoko Hojo juga Hanyuu Furude dan Shion Sonozaki. Anime Higurashi begenre komedi, drama, misteri, pembunuhan, dan horor psikologi. Gua mulai was was, dulu nyali gua belom cukup buat nonton anime serem.
Meski takut entah kenapa gua penasaran banget nyari tau tentang anime ini. Di beberapa blog dikasih warning: anime ini tidak cocok ditonton anak-anak karena banyak adegan yang mengumbar darah, nah nah. Gua aja ketakutan ngeliat picture yang di capture dari episodenya (tapi menurut gua di manganya lebih serem). Gua pengen banget nonton tapi gua baru ngeliat picturenya aja udah takut. Padahal ya menurut gua gore-nya Higurashi masih mending kalo dibandingin sama anime gore/thriller jaman sekarang (tengok Deadman Wonderland, Corpse Party, dan kawan-kawannya).
Keinginan nonton terpendam sampe gua kuliah. Pas gua kuliah dan masuk asrama, Oliv temen sekamer gua, nawarin anime. "Ula aku baru dapet anime baru nih." "Judulnya apa?" gua nanya. "Higurashi." "Mauuuu!!"
Anime Higurashi terdiri dari seri pertama dengan judul Higurashi no Naku Koro ni yang tayang pada tahun 2006, dilanjutkan dengan seri kedua dengan judul Higurashi no Naku Koro ni Kai pada tahun 2007. Disusul dengan OVA nya, Higurashi no Naku Koro ni Rei, Higurashi no Naku Koro ni Kira, dan yang paling baru Higurashi no Naku Koro ni Kaku: Outbreak.
Higurashi no Naku Koro ni menampilkan 6 arc berupa question arc dan answer arc. Untuk yang baru nonton kayak gua, banyak hal yang dipertanyakan di seri ini, misterinya kuat banget. Di Higurashi no Naku Koro ni Kai akan dijelaskan semua kenyataan di balik misteri desa Hinamizawa. Entah kenapa gua rada bosen nonton seri Kai karena adegan gore dan ketegangannya agak berkurang.
Higurashi juga mendapat adaptasi live action. Ada 2 judul live action, Higurashi no Naku Koro ni dan Higurashi no Naku Koro ni Chikai. Well, gua lebih suka animenya. Orang-orang juga pada nggak suka live action nya. Di live action banyak yang beda, komedinya agak berkurang, ngga ada 'nano desu', 'mii', 'nippa~', 'hauu' dan jelas live action bukan berarti rambut pemainnya warna-warni. Dan adegan disturbing kayak darah, orang yang menggaruk tenggorokannya sampe ke dalam kulit, juga fagot di leher Rena diliatin semua.
Kemudian OVA pertamanya yang berjudul Higurashi no Naku Koro ni Rei tayang pada tahun 2009. Berisi 2 episode 'santai' dan 3 episode misteri. Episode pertama mereka ke kolam renang, yah you know lah banyak cewek berbaju renang. Tapi itu mending dibanding OVA Higurashi no Naku Koro ni Kira, OVA Kira isinya banyak adegan fanservice (mungkin menjurus ke ecchi? -_-), jujur gua kurang suka seri Kira meski semuanya nggak ada gore. Rasanya Higurashi jadi kehilangan identitas, Higurashi yang gua sukain karena seremnya kok jadi kayak gini?
OVA yang paling baru Higurashi no Naku Koro ni Kaku Outbreak. Nonton ini gua bisa komen 'Ini baru Higurashi! Darah di mana-mana :v'. Higurashi Kaku kembali mengangkat tema horor, misteri, thriller dan ditambah action, bercerita tentang virus yang menyerang penduduk Hinamizawa. Higurashi Kaku kayaknya belum selesai, baru ada 1 episode dan akhir ceritanya menggantung, kemungkinan nggak akan tayang lagi, why?
Dari web jurnalotaku.com, gua baru tau kalo situs resmi Higurashi ditutup. Selain Kaku: Outbreak, masih terdapat dua proyek Higurashi lainnya dan sebuah proyek Pachinko. Dengan ditutupnya situs Higurashi Project tersebut, kedua proyek yang sampai saat ini belum dijelaskan juga dibatalkan.
Berarti bisa dibilang seri Higurashi selesai sampai di sini? Entah, mungkin cuma butuh waktu lama sampe proyek Higurashi digarap kembali, semoga.
Reference:
Higurashi no Naku Koro Ni Wiki
http://jurnalotaku.com/2013/11/06/inikah-akhir-dari-seri-anime-higurashi-naku-koro-ni/
http://id.wikipedia.org/wiki/Higurashi_no_Naku_Koro_ni
Bonus
Kenapa gua bilang suatu saat tingkah cewek-ceweknya tidak se-loli tampangnya? Kira-kira seperti ini. (pic: edited by me)
*buka laptop, browsing tugas*
*ah, gua mau onlen bentar*
*keterusan*
*ngetik postingan ah~*
Ditengah banyaknya tugas ospek dan urusan dosen PA (pembimbing akademik) *gua kasih keterangan biar gak salah paham* baru-baru ini gua kelar nonton Higurashi no Naku Koro ni Kaku: Outbreak. Sejak kapan gua yang penakut jadi suka banget Higurashi? Hmm..
Gua masih inget, awal tau Higurashi itu pas gua SMA gua gugling Happy Tree Friends, kenapa gua pake browsing gituan ya? Intinya di forum ada orang yang bilang 'Happy Tree Friends mending masih bisa ketawa-tawa. Coba tonton Higurashi tuh'. Gua penasaran langsung gugling Higurashi. Yang gua dapet Higurashi adalah anime adaptasi dari visual novel yang ditulis oleh Ryukishi07, tokoh utamanya Keiichi Maebara, Rena Ryuugu, Mion Sonozaki, Rika Furude, Satoko Hojo juga Hanyuu Furude dan Shion Sonozaki. Anime Higurashi begenre komedi, drama, misteri, pembunuhan, dan horor psikologi. Gua mulai was was, dulu nyali gua belom cukup buat nonton anime serem.
Para tokoh utama, suatu saat tingkah cewek-ceweknya tidak se-loli tampangnya :3
Meski takut entah kenapa gua penasaran banget nyari tau tentang anime ini. Di beberapa blog dikasih warning: anime ini tidak cocok ditonton anak-anak karena banyak adegan yang mengumbar darah, nah nah. Gua aja ketakutan ngeliat picture yang di capture dari episodenya (tapi menurut gua di manganya lebih serem). Gua pengen banget nonton tapi gua baru ngeliat picturenya aja udah takut. Padahal ya menurut gua gore-nya Higurashi masih mending kalo dibandingin sama anime gore/thriller jaman sekarang (tengok Deadman Wonderland, Corpse Party, dan kawan-kawannya).
Keinginan nonton terpendam sampe gua kuliah. Pas gua kuliah dan masuk asrama, Oliv temen sekamer gua, nawarin anime. "Ula aku baru dapet anime baru nih." "Judulnya apa?" gua nanya. "Higurashi." "Mauuuu!!"
Anime Higurashi terdiri dari seri pertama dengan judul Higurashi no Naku Koro ni yang tayang pada tahun 2006, dilanjutkan dengan seri kedua dengan judul Higurashi no Naku Koro ni Kai pada tahun 2007. Disusul dengan OVA nya, Higurashi no Naku Koro ni Rei, Higurashi no Naku Koro ni Kira, dan yang paling baru Higurashi no Naku Koro ni Kaku: Outbreak.
Higurashi no Naku Koro ni menampilkan 6 arc berupa question arc dan answer arc. Untuk yang baru nonton kayak gua, banyak hal yang dipertanyakan di seri ini, misterinya kuat banget. Di Higurashi no Naku Koro ni Kai akan dijelaskan semua kenyataan di balik misteri desa Hinamizawa. Entah kenapa gua rada bosen nonton seri Kai karena adegan gore dan ketegangannya agak berkurang.
Higurashi no Naku Koro ni
Higurashi no Naku Koro ni Kai
Higurashi juga mendapat adaptasi live action. Ada 2 judul live action, Higurashi no Naku Koro ni dan Higurashi no Naku Koro ni Chikai. Well, gua lebih suka animenya. Orang-orang juga pada nggak suka live action nya. Di live action banyak yang beda, komedinya agak berkurang, ngga ada 'nano desu', 'mii', 'nippa~', 'hauu' dan jelas live action bukan berarti rambut pemainnya warna-warni. Dan adegan disturbing kayak darah, orang yang menggaruk tenggorokannya sampe ke dalam kulit, juga fagot di leher Rena diliatin semua.
Live action yang pertama, Higurashi no Naku Koro ni
Live action kedua, Higurashi no Naku Koro ni Chikai
Kemudian OVA pertamanya yang berjudul Higurashi no Naku Koro ni Rei tayang pada tahun 2009. Berisi 2 episode 'santai' dan 3 episode misteri. Episode pertama mereka ke kolam renang, yah you know lah banyak cewek berbaju renang. Tapi itu mending dibanding OVA Higurashi no Naku Koro ni Kira, OVA Kira isinya banyak adegan fanservice (mungkin menjurus ke ecchi? -_-), jujur gua kurang suka seri Kira meski semuanya nggak ada gore. Rasanya Higurashi jadi kehilangan identitas, Higurashi yang gua sukain karena seremnya kok jadi kayak gini?
Higurashi no Naku Koro ni Rei
Higurashi no Naku Koro ni Kira
Higurashi no Naku Koro ni Kaku -Outbreak-
OVA yang paling baru Higurashi no Naku Koro ni Kaku Outbreak. Nonton ini gua bisa komen 'Ini baru Higurashi! Darah di mana-mana :v'. Higurashi Kaku kembali mengangkat tema horor, misteri, thriller dan ditambah action, bercerita tentang virus yang menyerang penduduk Hinamizawa. Higurashi Kaku kayaknya belum selesai, baru ada 1 episode dan akhir ceritanya menggantung, kemungkinan nggak akan tayang lagi, why?
Dari web jurnalotaku.com, gua baru tau kalo situs resmi Higurashi ditutup. Selain Kaku: Outbreak, masih terdapat dua proyek Higurashi lainnya dan sebuah proyek Pachinko. Dengan ditutupnya situs Higurashi Project tersebut, kedua proyek yang sampai saat ini belum dijelaskan juga dibatalkan.
Berarti bisa dibilang seri Higurashi selesai sampai di sini? Entah, mungkin cuma butuh waktu lama sampe proyek Higurashi digarap kembali, semoga.
Reference:
Higurashi no Naku Koro Ni Wiki
http://jurnalotaku.com/2013/11/06/inikah-akhir-dari-seri-anime-higurashi-naku-koro-ni/
http://id.wikipedia.org/wiki/Higurashi_no_Naku_Koro_ni
Bonus
Kenapa gua bilang suatu saat tingkah cewek-ceweknya tidak se-loli tampangnya? Kira-kira seperti ini. (pic: edited by me)